Rabu, 18-09-2024
  • Selamat datang di Madrasah Aliyah Nihayatul Amal Rawamerta. Madrasah terakreditasi 'A' dan berbasis pesantren.

BUPATI KARAWANG RESMIKAN GEDUNG BARU MTS NIHAYATUL AMAL RAWAMERTA

Diterbitkan : - Kategori : Kunjungan

Rawamerta, 05 Juli 2024

Pada hari jumat bertempat di Desa Sukamerta Kec. Rawamerta, Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh, S.E didampingai oleh Sekda Kab. Karawang beserta jajaran OPD lainnya telah meresmikan gedung baru MTs Nihayatul Amal Rawamerta.

MTs Nihayatul Amal Rawamerta baru berdiri tahun 2023 dan telah memiliki 2 angkatan sampai dengan saat ini peserta didik yang sudah terdaftar sekitar 570 siswa.

“Tidak boleh ada perbedaan-perbedaan, kita tahu bahwa MTs atau MA ini dibawah Kemenag bukan dibawah Dinas Pendidikan. Tapi tentunya ini adalah santri-santri kita, masyarakat Kabupaten Karawang. Saya sebagai Bupati harus mengayomi semuanya, tidak ada perbedaan perbedaan semuanya sama. Tentunya saya atas nama Bupati Kabupaten Karawang mengucapkan terimakasih, mudah-mudahan ini yang didirikan dari 1963 masih tetap kokoh, tetap bertahan dan mudah-mudahan anak keturunan, cucu pun masih bisa meneruskan.” Tutur Bupati Karawang saat mengisi sambutan.

Perlu kita ketahui bersama, Pondok Pesantren Nihayatul Amal Rawamerta adalah salah satu pesantren yang sudah lama berdiri sejak 1963 yang didirikan oleh Almarhum Almaghfurlah KH. Ahmad Bushaeri. Sampai saat ini sudah banyak alumni-alumni dari Nihayatul Amal mendirikan cabang-cabang di berbagai daerah di Indonesia.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati Karawang, Bp. H. Aep Syaepuloh yang telah datang ke Desa kami untuk meresmikan gedung baru MTs Nihayatul Amal Rawamerta. Perlu diketahui bersama, MTs ini sudah ada 2 angkatan dengan siswa yang baru. Total keseluruhan siswanya sekitar 570, jadi alhamdulillah walaupun madrasah baru tapi siswanya sudah banyak.” Tutur KH. Badrussalam Bushaeri selaku Pimpinan Umum Pondok Pesantren Nihayatul Amal Rawamerta.

Aang Hasan Syadili selaku Kepala Madrasah menjelaskan bahwa dibuatnya MTs baru ini adalah bentuk dari keseriusan para penerus keluarga Pondok Pesantren Nihayatul Amal Rawamerta, sesuai dengan sambutan bupati karawang “Ini adalah bentuk legacy yang dititipkan turun temurun oleh orang tua, dan diteruskan oleh anak keturunan. Nah, kita sebagai anak cucu dan keturunan Almarhum Almaghfurllah Ama KH. Ahmad Bushaeri harus bisa meneruskan perjuangan beliau. Harus bisa menjaga, merawat bahkan meningkatkan lembaga Pondok Pesantren Nihayatul Amal.” Ujarnya

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum di MTs menerangkan gedung baru ini adalah bentuk dari komitmen kita sebagai para penerus perjuangan orang tua. “Alhamdulillah, sekarang MTs punya gedung baru, inshaallah tahun ajaran baru sudah bisa ditempati. Mohon do’anya kepada semuanya agar kita selalu eksis dan bisa menjaga amanat ini dengan baik. Tentunya saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Karawang beserta jajaran yang telah meresmikan gedung baru ini” Ujar Babay.

Kontributor : Hilal Fathoni

Post Terkait